Pernahkah anda melihat seorang yang tubuhnya tidak tinggi badannya sedang, hidungnya tidak mancung, bahkan berkacamata tebal, dan busananya juga tidak bermerek sama sekali tetapi ia menyedot perhatian banyak laki-laki, dan bahkan nampak cantik dalam pandangan Anda? Kalau pernah, saya ingin bertanya, apa yang membuat perempuan tersebut, yang kalau kita menggunakan pandangan yang umum, secara fisik biasa-biasa saja. Apakah perempuan itu memiliki inner beauty? Apakah sesungguhnya inner beauty itu?
Anda kini sudah masuk ke ranah yang lebih dalam soal kecantikan. Anda sudah percaya dan menekadkan pada diri anda bahwa kecantikan tidak semata-mata diukur dari penampilan fisik, meski penampilan fisik.
Sekali lagi, perlu saya tegaskan, memang tak dapat dipungkiri, pesona pada diri seseorang seringkali bersumber dari fisik. Artinya anda yang berwajah ganteng, cantik, bertubuh proporsional plus ditunjang pakaian dan penampilan yang keren, akan terlihat menarik. Tapi pesona lahir seperti ini akan luntur manakala tidak didukung oleh pesona dari dalam. Pesona dari dalam itu antara lain intelektual dan perilaku menyangkut etiket dan tata krama menghadapi oranglain.
Pesona dari dalam itulah yang kerap disebut kharisma atau inner beauty.
Memang, inner beauty bukan monopoli kaum hawa saja. Inner beauty tidak hanya bisa dimiliki oleh laki-laki saja, tetapi kaum perempuan dan laki-laki.
Coba aja anda lihat mereka, lelaki atau perempuan yang penampilannya terlihat keren dan trendy dari luar, tidak terlihat menarik lagi ketika pengetahuannya minim, wawasannya kurang, etikanya tak ada, dan ibadahnya nol? Lihatlah laki-laki yang tampan, tetapi anda tahu bahwa ia adalah bandar narkoba, atau koruptor? Apakah lelaki itu tetap tampan di mata anda?
Memang memoles daya tarik lahir jauh lebih mudah daripada daya tarik batin. Tetapi, memoles daya tarik lahir butuh biaya yang lebih besar dari pada memoles daya tarik batin. Memoles daya tarik lahir bisa dilakukan secara instan dan ongkos, tetapi memoles daya tarik batin bisa kita lakukan dengan usaha dan kesungguhan yang sesungguhnya sudah dimiliki semua insan. Kalau pun butuh biaya, itu jauh lebih murah dibanding biaya yang harus dikeluarkan untuk melejitkan daya tarik fisik.
Sebenarnya, baik perempuan yang merasa penampilannya kurang oke, asal rajin ke salon, poles sana poles sini bisa berubah jadi cantik. Begitu juga dengan kaum Adam, asal mau merawat sungguh-sungguh tubuhnya, dengan rajin pergi ke tempat fitnes, renang, mandi yang rajin dan mungkin juga ke salon maka ia akan dapat tampan, tanpa butuh waktu yang lama.
Tapi ternyata menarik secara lahir saja tidaklah cukup untuk membuat anda tampil sebagai sosok yang mempesona. Dalam hal ini bukan berarti cuma mempesona lawan jenis, tapi mempesona setiap orang yang melihat dan berbicara dengan anda. Jika anda ingin tampil sebagai pribadi yang mempesona luar dalam dan lahir batin, anda membutuhkan waktu dan proses yang tidak sebentar.
Tapi sebentar, jangan anda kemudian menutup blog ini gara-gara mendengar waktu yang lama itu. Manusia jaman sekarang memang senang dengan yang instan, cepat, praktis, tidak berbelit-belit, dan kilat. Waktu yang dibutuhkan untuk memiliki inner beauty yang membuat anda dapat tampil cantik luar dalam sesungguhnya tergantung dari usaha anda. Kalau anda usahanya sungguh-sungguh, dalam artian, menata hati, membersihkan diri dari apa-apa yang buruk, dan lebih sungguh-sungguh mendekatkan diri pada Allah, maka inner beauty dapat segera anda miliki. Sebaliknya, jika anda malas-malasan (karena masalah inner beauty terkadang tidak disadari dan sulit diukur oleh diri anda sendiri meskipun ia sungguh-sungguh ada) maka inner beauty anda semakin lambat anda miliki.
Jangan lupa baca kelanjutan tulisan ini: Bagaimana Cara Mengasah Inner Beauty
Tag Technorati: tips mengasah inner beaty,cara mendapatkan inner beauty,inner beauty,maksud inner beauty,cantik dari dalam,cantik lahir batin
0 komentar:
Posting Komentar