Sahabat Beauty And Style- Momen pernikahan yang indah, selalu dilengkapi dengan balutan busana pengantin yang cantik. Sebagai pengantin muslimah, tentu kita juga ingin tampil istimewa di hari pernikahan kita. Meski menggunakan hijab, namun kita tetap bisa tampil menawan.
Bila Anda merencanakan untuk menikah dalam waktu dekat, semoga beberapa inspirasi wedding hijab ini bisa membantu memberikan ide untuk hari bahagia nanti.
Namun fashion itu sangat fleksibel dan bisa mengikuti kebutuhan Anda. Apalagi sebagai muslimah, kita harus menjaga agar aurat tetap tertutup. Misalnya dengan gaya ini.
Meski menggunakan topi yang sering digunakan para putri dan ratu Eropa, namun Anda tetap bisa tampil tertutup. Malah penampilan semakin unik dan cantik.
Desain yang cantik dengan model yang mengembang akan membantu membuat penampilan Anda di hari pernikahan nampak simpel namun tetap elegan. Anda tinggal menambahkan beberapa jenis aksesoris untuk membuatnya nampak mewah.
Padukan jilbab polos Anda dengan tudung lace yang cantik agar penampilan Anda semakin menawan. Bila Anda mau, Anda bisa memesan kepada pembuat baju pengantin untuk menambahkan payet pada kerudung lace Anda.
Anda bisa menyontek gaya tersebut, Ladies. Dengan gaya yang satu ini, Anda bisa lebih melindungi lekuk tubuh Anda. Ditambah payet dan desain yang memiliki kesan etnik untuk gaun pengantin yang lebih artistik.
Pakaian pengantin muslimah saat ini memiliki banyak variasi. Namun yang paling penting adalah menjaga bagian-bagian yang sering sekali terbuka, terutama di bagian leher. Semoga dengan inspirasi wedding hijab dari luar negeri ini bisa membantu Anda menemukan desain gaun yang pas di hati.
Intip juga tips menggunakan hijab untuk Anda yang berkacamata. Semakin cantik dan bersahaja dalam berhijab dengan berbagai tips jilbab dari Vemale. Semoga bermanfaat, Ladies.
0 komentar:
Posting Komentar