Cara memakai jilbab segi empat sederhana simple dibawah ini terkesan istimewa dengan cara yang tidak berbelit belit. Meskipun hanya Anda gunakan untuk keseharian dirumah namun tidak ada salahnya menampilkan gaya berhijab yang modis dan trendy. Agar terlihat tidak membosankan, Anda dapat melakukan perubahan kecil seperti cara berhijab yang Anda gunakan sehari-hari. Untuk melakukan perubahan tersebut, Anda dapat melihat tutorial yang akan disajikan secara jelas dan gamblang sehingga memudahkan Anda dalam mengikutinya.
Gaya berhijab akhir-akhir ini memang banyak sekali peminatnya, ada banyak sekali kreasi hijab baru bermunculan hampir setiap harinya. Anda dapat memilih gaya berhijab sesuai dengan kebutuhan dan kondisi Anda. Mulai dari acara santai hingga acara resmi atau formal Anda dapat memakai jilbab yang menarik.
Cara Memakai Jilbab Segi Empat Sederhana
foto: vemale.com
Sebagai salah satu referensi Anda dalam berhijab, Anda dapat mengikuti tutorial dibawah ini seperti yang dikutip dari vemale.com. Dengan beberapa langkah-langkah saja Anda dapat tampil manis dan menarik dengan balutan hijan yang menawan. Tertarik untuk segera mencobanya? Langsung saja persiapkan beberapa perlengkapan berikut ini sebelum memulai mengikutinya.
- Jilbab segi empat.
- Bros bunga sebagai pemanis untuk mempercantik penampilan.
- Gunakan jilbab segi empat Anda tanpa harus melipatnya menjadi bentuk segitiga. Pakai dengan posisi sisi kanan dan kiri jilbab sama panjang seperti pada gambar langkah pertama diatas.
- Arahkan sisi kanan dan kiri kerudung ke belakang kepala Anda dengan bentuk menyilang.
- Ambil salah satu bagian ujung kiri jilbab. Masukkan ke dalam kerudung di dekat telinga sebelah kanan.
- Pastikan ujung jilbab yang Anda masukkan ke sisi jilbab di telinga sebelah kanan tadi berada di bagian dalam jilbab.
- Angkat sisi jilbab sebelah kanan.
- Lakukan seperti langkah ke empat. Sisi jilbab sebelah kanan tadi harus Anda masukkan ke jilbab dekat telinga kiri.
- Langkah terakhir, gunakan bros bunga untuk mempercantik penampilan Anda
Cukup simple dan tidak berbelit-belit bukan? Dengan cara yang sederhana dan mudah Anda tetap bisa tampil menawan dengan busana jilbab sesuai dengan tuntunan Islam. Jadi tunggu apalagi? Selamat mencoba cara memakai jilbab segi empat sederhana dan semoga bermanfaat.
0 komentar:
Posting Komentar